Nusantara Palestina Center
Donasi
Relawan
  • IndonesiaIndonesia
Nusantara Palestina Center
Donasi
Relawan
  • EnglishEnglish
Nusantara Palestina Center
No Result
View All Result
Home

Program OTA Yatim Palestina, NPC Kembali Salurkan Santunan Bulanan

by Nusantara Palestina Center
15 Agustus 2019
in Penyaluran Bantuan
2 min read
0
Program OTA Yatim Palestina, NPC Kembali Salurkan Santunan Bulanan
1.4k
SHARES
432
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Jalur Gaza, NPC – Satu di antara program yang terus berlangsung dilakukan oleh Nusantara Palestina Center (NPC) adalah program Orang Tua Asuh (OTA) Yatim Palestina. Program ini khusus berfokus pada pendidikan dan kesejahteraan anak yatim Palestina.

Setiap empat atau lima bulan sekali, NPC dibawah koordinator Abdillah Onim dan para relasinya, kembali menyalurkan santunan tunai kepada ratusan anak yatim yang ada di Palestina.

Menurut Pendiri NPC Abdillah Onim, atau yang akrap disapa Bang Onim, saat ini sudah ada ratusan anak yatim yang berada di Palestina memiliki Orang Tua Asuh (OTA) dari Indonesia.

“Saat ini sudah ada ratusan anak yatim yang berada di Palestina yang sudah memiliki orang tua asuh mereka dari Indonesia, yaitu dengan program Orang Tua Asuh (OTA) Yatim Palestina,” papar Bang Onim.

Lebih lanjut, Bang Onim menjelaskan maksud dari program OTA Yatim Palestina itu. Bahwa program ini tidak dimaksudnya anak yatim Palestina bisa dibawa keluar dari Palestina, namun peserta orang tua asuh semata-mata menyantuni anak asuhnya yang tetap berada dan hidup di Palestina.

“Program ini bukan bermaksud anak yatim Palestina bisa dibawa keluar dari Palestina. Mereka tetap berada di Palestina, dan para peserta (Orang Tua Asuh,red)mengirimkan santunan tunai,” tandasnya.

Bagi anak yatim Palestina, program OTA Yatim ini sangat bermanfaat sekali. Karena dengan program ini, para anak yatim Palestina menjadi memiliki orang tua asuh dan dapat terbantu kelangsungan hidupnya untuk sekolah, hidup dan berkiprah demi kemerdekaan Palestina dan kejayaan agama Islam.

“Program ini sangat bermanfaat. Kenapa? Dengan santunan rutin yang diberikan kepada anak yatim Palestina akan sangat membantu keberlangsungan hidup masa depan dari pada para anak yatim,” jelas Bang Onim.

Dalam video yang diupload oleh akun youtube milik Bang Onim itu, mengutarakan prosesi penyerahan atau serah terima santunan tahap ke-5 anak yatim Palestina yang berada di Kota Jabalia, Gaza Utara di bulan April 2019 yang lalu.

Sebagai mana yang terlihat dalam video itu, ramai sekali anak yatim yang mengantri untuk menerima santunan dari Program OTA Yatim Palestina NPC ini. Semisal, anak kecil bernama Fouad Shady Nabil al-Jamal membawa tulisan yang menyatakan bahwa dirinya berterima kasih kepada orang tua asuhnya di Indonesia yang bernama Ibu Yustini.

Salah seorang nenek dari anak yatim Palestina ini mengutarakan terima kasih yang mendalam kepada masyarakat Indonesia yan telah banyak membatu warga Palestina yang mengalami blokade sejak 13 tahun yang lalu.

“Kami berterima kasih kepada rakyat Indonesia, yang telah menyalurkan santunan kepada anak-anak yatim di Jalur Gaza yang terkepung sejak 13 tahun. Kami hidup dalam blokade Israel,” kata seorang nenek dari salah satu anak yatim Palestina yang telah ditinggal pergi ayahnya.

Diketahui Program OTA Yatim Palestina NPC seudah berjalan sejak bulan Mei 2017 hingga saat ini.

NPC adalah lembaga kemanusiaan yang menjadi fasilitator bantuan kemanusiaan untuk Palestina yang amanah, professional dan akuntable.

Informasi perihal Program Orang Tua Asuh Yatim Palestina bisa menghubungi Divisi OTA Yatim Palestina, Staf di Kantor Pusat NPC di Jakarta, Saudara Masri Udin, Lc., Diplm., di nomor +62 822-9994-5959.

Program OTA NPC ini, lanjut Bang Onim, dipandang sangat bermanfaat bagi keberlangsungan hidup anak-anak yatim Palestina.

Tags: anak yatim palestinaorang tua asuh palestinasantunan anak yatim
Share1400TweetSend
Previous Post

Santri Daarul Quran di Palestina Gelar Salat Gaib untuk Mba Moen

Next Post

NPC Distribusikan 100 Ekor Unta dan 200 Ekor Lebih Domba untuk Palestina

Next Post
NPC Distribusikan 100 Ekor Unta dan 200 Ekor Lebih Domba untuk Palestina

NPC Distribusikan 100 Ekor Unta dan 200 Ekor Lebih Domba untuk Palestina

Daftarkan emailmu di sini untuk mendapatkan update artikel terbaru.

Ikuti Kami

Pos Terbaru

Resmi, ICC Mulai Selidiki Kasus Pelanggaran Perang di Palestina

Resmi, ICC Mulai Selidiki Kasus Pelanggaran Perang di Palestina

5 Maret 2021
Pertama Kali Sejak Joe Biden Menjabat, Serangan Udara AS di Suriah Telan 17 Korban Jiwa

Pertama Kali Sejak Joe Biden Menjabat, Serangan Udara AS di Suriah Telan 17 Korban Jiwa

5 Maret 2021
Organisasi HAM Palestina Serukan Boikot Pengadilan Militer Israel di Wilayah Pendudukan

Organisasi HAM Palestina Serukan Boikot Pengadilan Militer Israel di Wilayah Pendudukan

5 Maret 2021
Menlu Riyad Maliki: Warga Palestina Optimis Akhiri Perpecahan Melalui Pemilu

Menlu Riyad Maliki: Warga Palestina Optimis Akhiri Perpecahan Melalui Pemilu

5 Maret 2021
Bersama Faksi Politik, Komisi Pemilihan Umum Bahas Perkembangan Pemilu Palestina

Bersama Faksi Politik, Komisi Pemilihan Umum Bahas Perkembangan Pemilu Palestina

5 Maret 2021

Alamat Kantor

Jalan H. Ali No.78 RT.01/RW.09 Kel.Tengah, Kec. Kramat Jati, Kota Administrasi Jakarta Timur.

Tentang Kami

  • Sejarah NPC
  • Tujuan dan Abstraksi NPC
  • Visi dan Misi
  • Legalitas
  • Kegiatan dan Mitra di jalur Gaza
  • Peningkatan SDM

Kontak

Email : nusantarapalestina@gmail.com
Phone : (021) 87788187
WA : +628119944496

Copyright 2020 NPC – All right reserved

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Berita
  • Profil
    • Sejarah NPC
    • Tujuan dan Abstraksi NPC
    • visi misi
    • Legalitas
    • Kegiatan dan Mitra di Jalur Gaza
    • Peningkatan SDM
  • Program
    • Program OTA (Orang Tua Asuh) Yatim Palestina
    • Program Kemanusiaan
    • Program Ekonomi
    • Program Kesehatan
    • Program Pendidikan
    • Program Ramadhan
  • Rekening Donasi
  • Mari Berdonasi
  • Daftar Relawan
  • IndonesiaIndonesia
    • EnglishEnglish

Copyright 2020 NPC – All right reserved

Chat
Chat