Nusantara Palestina Center
Donasi
Relawan
  • IndonesiaIndonesia
Nusantara Palestina Center
Donasi
Relawan
  • EnglishEnglish
Nusantara Palestina Center
No Result
View All Result
Home Akhbar

Gempa 3,8 Skala Richter Guncang Selatan Palestina

Sepuluh hari yang lalu, gempa berkekuatan 5,2 skala richter melanda Laut Putih lepas pantai barat Turki, dan ikut dirasakan oleh banyak penduduk Palestina. Selama tahun ini, beberapa gempa melanda Turki dan terkonsentrasi di selatan dan utara negara tersebut, wilayah Laut Mati, dan pantai laut. Kekuatan gempa bumi berkisar antara 3,6 derajat pada skala richter hingga 5,6 derajat.

by Thoriq
17 Desember 2020
in Akhbar
1 min read
0
Gempa 3,8 Skala Richter Guncang Selatan Palestina
0
SHARES
10
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Yerusalem, SPNA – Gempa berkekuatan 3,8 skala richter, pada Selasa pagi (15/12/2020) mengguncang selatan Palestina, daerah yang telah dianeksasi Israel sejak tahun 1948.

Survei Geologi Israel mengumumkan bahwa gempa bumi terjadi 19 kilometer timur laut kota Eilat (Umm al-Rashrash Palestina) pada pukul 04:30 pagi waktu setempat. Mayoritas penduduk di daerah tersebut melaporkan bahwa mereka merasakan gempa tersebut.

Pusat gempa berada di wilayah perbatasan Yordania dan Saudi, 11 kilometer dari Aqaba, dengan kedalaman, menurut perkiraan Survei Geologi Israel, berada pada 20 kilometer bawah permukaan bumi.

Sepuluh hari yang lalu, gempa berkekuatan 5,2 skala richter melanda Laut Putih lepas pantai barat Turki, dan ikut dirasakan oleh banyak penduduk Palestina. Selama tahun ini, beberapa gempa melanda Turki dan terkonsentrasi di selatan dan utara negara tersebut, wilayah Laut Mati, dan pantai laut. Kekuatan gempa bumi berkisar antara 3,6 derajat pada skala richter hingga 5,6 derajat.

Palestina terletak di Syria-African Rift Zone yang merupakan jalur sesar bercabang dan jalur geologi lainnya, dengan panjang sekitar enam ribu kilometer. Sesar memanjang dari lereng Pegunungan Amnos di Turki sampai ke kawasan Great Lakes di timur Afrika, dan di Jordan Basin, dari Lembah Hula hingga Teluk Eilat (sebagian besar berada di bawah permukaan laut), hingga ke Laut Merah.

(T.NA/S: Palinfo)

Tags: gempaIsraelpalestinaTurki
ShareTweetSend
Previous Post

NPC Siap Renovasi Rumah 3 Keluarga Miskin di Gaza

Next Post

Israel Tangkap Pemuda Palestina yang Terluka Saat Keluar Masjid Al-Aqsha

Next Post
Israel Tangkap Pemuda Palestina yang Terluka Saat Keluar Masjid Al-Aqsha

Israel Tangkap Pemuda Palestina yang Terluka Saat Keluar Masjid Al-Aqsha

Daftarkan emailmu di sini untuk mendapatkan update artikel terbaru.

Ikuti Kami

Pos Terbaru

Warga Gaza Kirim Doa untuk Korban Gempa Mamuju

Warga Gaza Kirim Doa untuk Korban Gempa Mamuju

21 Januari 2021
Pertama Kalinya di Maroko, Novel Romantis Israel Diterjemahkan ke dalam Bahasa Arab

Pertama Kalinya di Maroko, Novel Romantis Israel Diterjemahkan ke dalam Bahasa Arab

21 Januari 2021
Lembah Yordania, Wilayah Subur Palestina yang Hendak Direbut Israel

Lembah Yordania, Wilayah Subur Palestina yang Hendak Direbut Israel

21 Januari 2021
Kedutaan Besar AS di Yerusalem Mengakui Proyek Permukiman Kota Daud

Kedutaan Besar AS di Yerusalem Mengakui Proyek Permukiman Kota Daud

21 Januari 2021
Tetap Peduli Negeri, NPC Sigap Bantu Korban Gempa Sulbar

Tetap Peduli Negeri, NPC Sigap Bantu Korban Gempa Sulbar

20 Januari 2021

Alamat Kantor

Jalan H. Ali No.78 RT.01/RW.09 Kel.Tengah, Kec. Kramat Jati, Kota Administrasi Jakarta Timur.

Tentang Kami

  • Sejarah NPC
  • Tujuan dan Abstraksi NPC
  • Visi dan Misi
  • Legalitas
  • Kegiatan dan Mitra di jalur Gaza
  • Peningkatan SDM

Kontak

Email : nusantarapalestina@gmail.com
Phone : (021) 87788187
WA : +628119944496

Copyright 2020 NPC – All right reserved

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Berita
  • Profil
    • Sejarah NPC
    • Tujuan dan Abstraksi NPC
    • visi misi
    • Legalitas
    • Kegiatan dan Mitra di Jalur Gaza
    • Peningkatan SDM
  • Program
    • Program OTA (Orang Tua Asuh) Yatim Palestina
    • Program Kemanusiaan
    • Program Ekonomi
    • Program Kesehatan
    • Program Pendidikan
    • Program Ramadhan
  • Mari Berdonasi
  • Daftar Relawan
  • IndonesiaIndonesia
    • EnglishEnglish

Copyright 2020 NPC – All right reserved

Chat
Chat